Tuesday, July 27, 2010

Cara Upgrade OS BlackBerry

Software yang dibutuhkan :
  • Blackberry Desktop Manager terbaru
  • OS blackberry yang sesuai dengan Tipe Blackberry anda
Dengan menggunakan Windows XP juga dapat dilakukan dengan Windows Vista., dengan Software Desktop Manager 5.0, anda bisa mendownload Desktop Manager dan OS silahkan cari di google biasanya  mencari OS terbaru dengan keyword 8110 OS 4.5.0.162. 8110 adalah tipe BlackBerry anda OS 4.5.0.162 versi OS yang dicari. Jika OS anda 4.5.0.161 yang dicari 4.5.0.162 tambah 1 atau berapa aja dibelakangnya.

Untuk mengetahui versi OS anda masuk ke Options > About di BlackBerry anda dan lihat versinya disitu.

Jika semua software sudah ada mulai dengan instalasi Desktop Manager (DM). Saat install DM jangan menyambungkan Blackberry anda ke PC, setelah itu install OS nya juga di kompie. Setelah selesai sambungkan BB ke PC, mulai instalasi Drivernya, pilih automatic.

Setelah instalasi selesai, jika anda menginstall windows di drive C:\
buka C:\Program Files\Common Files\Research In Motion\AppLoader cari file vendor.xml lalu hapus.

Jalankan DM dan mulailah dengan Backup seluruh data di BB anda.

Pada DM terbaru (gunakan versi 5) saat upgrade OS akan di backup otomatis, tapi lebih baik jika di backup manual pada menu BackUp.

Setelah proses selesai lanjutkan pada menu Aplication Loader


Lalu pilih Update Software klik tombol start


Pilih OS terbaru anda klik tombol next

Pilih Options di Device Software Options

Ceklist software apa saja yang mau di install

Jangan di ceklist untuk menghapus atau tidak di install

Klik tombol next, dan ikuti petunjuknya sampai selesai

Setelah itu tunggu sampai proses upgrade selesai.

Setelah proses selesai masuk lagi ke Options > About dan lihat apakah sudah berubah versi nya.

Jika sudah maka proses upgrade berhasil.

Untuk OS terbaru saat ini untuk Pearl, Curve dan 8700 silahkan download langsung dari situs blackberrynya.


Cara Upgrade Firmware Blackberry Curve 8320 dan Blackberry Lainnya

Beberapa pertanyaan yang mungkin muncul:
  • Apakah Upgrade Blackberry OS Itu?
  • Kenapa mesti diupgrade?
  • Bagaimana mengetahui versi OS dari Blackberry?
  • Bagaimana langkah-langkah dan cara Upgrade Blackberry OS (Sistem Operasi Blackberry)?
Secara simple upgrade OS Blackberry artinya mengganti OS yang lama dengan versi OS Blackberry terbaru, tentu saja tujuan daripada upgrade tersebut adalah untuk mendapatkan kinerja yang lebih baik, stabil dari Blackberry yang anda miliki. Sebelum melakukan upgrade sebaiknya anda cek dulu versi dari OS yang saat ini anda gunakan, dari home screen Blackbbery klik Option – About versi OS dari Blackberry bisa dilihat setelah huruf v (misal v4.2.2.184) atau langkah singkat tekan ALT+SHIFT+H.
Yang perlu dipersiapkan sebelum proses Upgrade.
  • Koneksi internet untuk mendownload OS Blackberry Terbaru dan Software pendukung lainnya.
  • Kabel USB
  • Sofware Blackberry Desktop Manager (anda bisa mendownload Blackberry Desktop Manager di web resmi Blackberry)
  • OS Blackberry terbaru, anda bisa mendapatkan OS Blackberry terbaru (dan resmi) di Operator yang anda gunakan, atau anda bisa juga mengeceknya di dan pilih operator yang anda pakai. Untuk Indonesia ada pilihan Indosat, Telkomsel Indonesia, Axis Indonesia pilih sesuai dengan Blackberry yang anda miliki misal Blackberry Curve 8310 atau Blackberry Curve 8320.
Perlu diingat setelah proses upgrade, semua setingan Blackberry anda akan kembali ke posisi default, alias anda mesti mengatur lagi beberapa setingan sesuai dengan kebutuhan anda. Misal anda mesti memasukan lagi username dan password ketika login ke Facebook atau Twitter.

Setelah semua persiapan tersebut dilakukan, saatnya anda melakukan upgrade System Operasi Blackberry dengan versi terbaru.

Wednesday, July 7, 2010

Setting BlackBerry Tanpa BIS

Setting BlackBerry Tanpa BIS
Setting TCP / APN

Tidak semua program dirancang untuk jalan di jaringan BIS (BlackBerry Internet Service) karena banyak alasan, baik masalah script dari program tersebut maupun masalah kerjasama dalam penggunaan jaringan server RIM. Beberapa programmer terpaksa menggunakan jaringan internet biasa layaknya komputer atau PDA. Di BlackBerry® bisa memakai 2 jenis koneksi yakni BIS yang langsung direct ke RIM sebagai sejenis proxy atau koneksi langsung ke internet. Untuk jaringan yang ke RIM tidak perlu dibahas, semua yang native atau bawaan dari BlackBerry® akan dan pasti menggunakan koneksi BIS.

Beberapa contoh aplikasi yang menggunakan APN (Access Point Name) Operator (koneksi internet melalui Operator) sampai tulisan ini diturunkan adalah Mig33, EQO, IM+, eBuddy dsb

Opera mini dulu hanya menggunakan TCP sekarang sudah melalui BIS yang berarti sudah aman dipakai sepuasnya.

Cara settingnya sangat mudah, masuk ke (Setup/Settings) Options – Advanced Options – TCP, isi datanya sebagai berikut :

XL
APN : www.xlgprs.net
Username : xlgprs
Password : proxl

Indosat
APN : satelindogprs
Username : indosat
Password : indosat

Telkomsel
APN : telkomsel atau internet
Username : wap
Password : wap123

Jika anda menggunakan selain provider di atas silahkan klik link, untuk mengisi setting selengkapnya.

Selamat Mencoba! 

Tips Trackball Cleaning

Trackball Blackberry Macet???

Cobalah tips bersihin trackball dibawah dari teman teman blackberry.

Pengguna BlackBerry pasti kesal dengan ketidaktangguhan peranti ini. Meskipun punya banyak fitur hebat, BlackBerry punya penyakit langganan, yakni scroller yang macet bila penggunanya adalah maniak BlackBerry.

Macetnya scroller ini biasanya karena banyaknya debu atau “daki” yang masuk dan menempel di dalam peranti ini.

Akibatnya, scroler sering ngadat bila digerakkan. Maunya menggerakkan kursor ke kiri, malah lari ke bawah. Bawa saja ke tempat servis? Itu malah merepotkan.

Pertama, saat ini Research In Motions belum mendirikan service center resmi.

Lagipula biayanya tak murah. Mengganti bola scroller ini biayanya Rp 250 ribu.

Ada cara yang lebih murah. Yakni menggunakan minyak kayu putih atau alkohol. Ini bukan karena BlackBerry masuk angin.

Minyak atau alkohol bisa menggerus debu yang menempel di alas scroller.

Caranya, cukup oleskan minyak kayu putih pada cotton bud. Lalu oleskan ke bola scroller. Putar-putar sampai bersih.

“Cara ini kelihatannya tak masuk akal, tapi cespleng. Banyak pengguna BlackBerry yang melakukannya, ” kata Akmal, pemakai BlackBerry Curve.

Menurut Priyambodo, pengguna BlackBerry jenis Huron, penggunaan alkohol 70 persen lebih efektif ketimbang minyak kayu putih.

Berdasarkan pengalamannya, alkohol membuat scroller lebih bersih dan berputar lebih mulus.

Cara Kedua:

Trackball anda tidak enak, licin ? Mudah sekali solusinya ambil selembar uang baru yang masih dalam ikatan / bendel terus taruh uang itu di atas Trackball ( uang tdk perlu di lipat ) dan gosokan ke segala arah selama 15detik.

Source: Trackball Cleaning Tips | BerryIndo.com http://www.berryindo.com/trackball-cleaning-tips/#ixzz0svRvhUUz

Tips Mengatasi Trackball Macet

Sebagai gadget yang saat ini sedang digandrungi, bukan berarti BlackBerry bebas dari troubleshooting atau masalah, lho. Terkadang, ada saja masalah yang menghampiri BB kesayanganmu. Salah satunya trackball yang macet.

Tangan yang kotor dan debu adalah dua penyebab utama macetnya trackball BB. Pada umumnya, kemacetan ini terisolir untuk satu arah saja (biasanya macet ke bawah), walau tidak jarang kemacetan satu arah ini memengaruhi arah yang lain.

Kalau sudah macet seperti itu, jangan panik. Kamu bisa kok melakukannya sendiri. Ikuti caranya di bawah ini:

1. Cari sebuah kain yang cukup lembut (jangan gunakan tisu)
2. Gosok trackball dengan tegas ke sembarang arah menggunakan kain tersebut

Nah, jika masih macet juga, kamu terpaksa harus membuka casing trackball (ini berlaku bagi BB Pearl, Curve, dan 8800) atau membuka keseluruhan casing (untuk BB Bold, Javelin, dan Pearl Flip). Walaupun prosedurnya cukup mudah, ada baiknya jangan kamu lakukan sendiri apabila kamu belum berpengalaman mengoprek perangkat elektronik.